Olahraga

Wabup Putri Karlina Dukung Rintisan Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut

Wabup Putri Karlina Dukung Rintisan Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut
Wabup Garut Putri Karlina (tengah) bersama manajemen Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut, Jumat, 22/3/2025).

Berandamedia.com – Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, menyatakan dukungannya terhadap rintisan Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut. Menurutnya, inisiatif ini merupakan langkah positif dalam pengembangan olahraga di Garut dan berpotensi mencetak atlet-atlet berbakat di masa depan.

Dukungan ini disampaikan Putri Karlina di sela-sela kunjungan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya ke Garut pada Jumat (21/3/2025). "Saya melihat ini sebagai inisiatif yang sangat bagus. Pembinaan olahraga sejak dini, terutama di cabang bola voli, bisa menjadi investasi besar bagi Garut dalam mencetak atlet profesional," ujarnya.

Sebagai bentuk komitmen, Putri Karlina akan mengagendakan pertemuan dengan manajemen Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut untuk membahas langkah-langkah kolaborasi lebih lanjut.

Direktur Operasional Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut, Ilmi Girindra, menyambut baik dukungan tersebut. "Kami sangat mengapresiasi perhatian dari Ibu Wakil Bupati. Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus mengembangkan akademi agar bisa berkontribusi lebih besar bagi dunia olahraga di Garut," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut, Fajar Santika (Dpanji), menegaskan bahwa akademi ini tidak hanya bertujuan mencetak atlet berbakat, tetapi juga membangun ekosistem olahraga yang lebih luas. "Kami ingin akademi ini menjadi pusat pengembangan industri olahraga, termasuk melalui model Koperasi Olahraga yang tengah kami gagas," jelasnya.

Dukungan dari pemerintah daerah diharapkan dapat mempercepat perkembangan Akademi dan Klub Bola Voli AA Garut, sehingga mampu membawa nama Garut ke tingkat nasional maupun internasional dalam bidang olahraga. (*)

0 Komentar :

Belum ada komentar.